NEWSFEED.ID, Kabupaten Semarang — Pada hari Rabu, 17 September 2025, Kelompok 21 KKN Tematik Universitas PGRI Semarang yang bertugas di Desa Kalisidi, Kecamatan Ungaran Barat, melaksanakan program Kelas Berhitung di SDN Kalisidi 01. Kegiatan ini ditujukan untuk siswa yang kurang tanggap terhadap pembelajaran, khususnya dalam memahami dasar-dasar berhitung.
Kegiatan dilaksanakan sepulang sekolah dengan suasana yang santai namun tetap fokus. Mahasiswa KKN mendampingi siswa secara langsung melalui latihan soal berhitung sederhana, permainan edukatif berbasis angka, serta diskusi interaktif agar siswa lebih mudah memahami konsep dasar matematika.
Respon siswa terhadap kegiatan ini sangat positif. Mereka tampak antusias mengikuti setiap sesi, terlebih ketika diberikan metode belajar berhitung yang lebih menyenangkan dan tidak membosankan. Dengan pendampingan ini, siswa yang sebelumnya mengalami kesulitan dalam berhitung dapat lebih percaya diri untuk berlatih dan mencoba.

Melalui program ini, diharapkan kemampuan numerasi siswa SDN Kalisidi 01 dapat meningkat, terutama bagi mereka yang memerlukan perhatian khusus dalam proses belajar. Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk nyata kontribusi mahasiswa KKN dalam mendukung penguatan literasi numerasi di tingkat sekolah dasar.
Tujuan dari kelas berhitung adalah melatih dan memperkuat kemampuan dasar numerasi siswa, khususnya bagi mereka yang mengalami kesulitan memahami konsep bilangan dan operasi hitung sederhana. Dengan adanya pendampingan, siswa diharapkan dapat terbantu untuk memahami materi matematika dasar secara lebih mudah dan menyenangkan.
Manfaat dari kelas berhitung adalah memberikan pengalaman belajar yang interaktif dan praktis, sehingga siswa dapat meningkatkan keterampilan numerasi secara bertahap. Selain itu, kegiatan ini juga menumbuhkan sikap teliti, percaya diri, serta semangat belajar matematika, yang pada akhirnya mendukung prestasi akademik siswa di sekolah.